Monday 11 April 2016

[Tumbuh Kembang 1- Tahun] Mengajarkan Ia Mencintai Buku (Bag.4 Akhir)

Alhamdulillah. Akhirnya telah sampai pada bagian akhir tulisan ini, seletelah sekian lama. hehe.. Maaf  ya Ayah Bunda.

Children Books
Flikr.com/Mr.Printables


Berikut adalah link tulisan - tulisan sebelumnya

Bag. 1

Bag. 2

Bag. 3


Kali ini kami akan berbagi tentang jenis-jenis buku yang bisa diberikan kepada si kecil.


 

Kami berpikir bahwa menanamkan kecintaan pada buku dan minat membaca pada si kecil tidak dilakukan dengan sembarangan. Beberapa informasi di bawah ini adalah jenis buku yang dapat menarik minat si kecil dan bermanfaat bagi perkembangannya.

Bentuk buku. Buku si kecil bisa terbuat dari karton tebal atau bahan kain dengan bentuk yang lebih lebar ataupun malah lebih kecil sehingga dapat dimaukkan kedalam saku.

Buku Pop-up adalah salah satu jenis buku yang paling disukai anak - anak. Gambar yang dibuat bisa muncul (pop-up) dari dalam buku yang pastinya akan menarik bagi si kecil.

Buku yang penuh gambar (Full Picture). Buku jenis ini tentunya dipenuhi dengan gambar-gambar menarik yang biasanya berwarna cerah. Komposisi tulisan yang sangat sedikit. Namun perlu diperhatikan 'keramaian' gambar agar si kecil tidak pusing saat membacanya.

Stiker. Buku ini biasanya dilengkapi dengan stiker gambar yang bisa ditempel pada halaman buku sesuai gambar yang ada.

CD. Buku si kecil sering pula disertai dengan CD yang berisi rekaman dongeng cerita dalam buku tersebut atau petunjuk tentang apa yang harus dilakukan dengan buku tersebut. Hal ini tentunya akan sangat menarik perhatian si kecil dan mengajaknya untuk bergerak aktif.


Itu saja dari kami,

Semoga bermanfaat ya Ayah-Bunda.

Salam dari Kami.

Referensi/Bacaan lebih lanjut :

Parents Guide. Growing Up: Usia 1 Tahun. Metagraf : Solo.


No comments:

Post a Comment